LEBARAN T30

Leave a Comment

"Jangan jadi kepompong kosong". Perjuangan mengikuti tantangan 30 hari dalam melatih keterampilan jadi kesan tersendiri. Sempat merasakan kegalauan dalam memtuskan keterampilan apa yang bakal dilakukan. Pada akhirnya pilihan jatuh pada mind map kreativitas. 

Yupz, di tantangan 30 hari kali ini, akan berupaya untuk konsisten dan komitmen dalam petualangan berkarya one day one product. 


Untuk mencapai keberhasilan ada clue yang harus di pegang. Selama mengikuti tantangan ini fokus pada proses diri sendiri tanpa lirik-lirikan manja sekalipun sama orang terdekat. 

Sukseskah ?

Tentu tidak, karena tantangan terberat justru tiba-tiba datang dari orang-orang terdekat yang merasa tidak terperhatikan. Namun semua terlewati dengan bahagia karena dukungan puasa pekanan yang sangat mendukung produktivitas dan bisa mengatasi protes dari yang tercintah. 

Akhirnya bisa menikmati hasil kesuksesan selama 30 hari dengan beberapa bolong laporan karena lupa ngklik tombol send saat ngisi gform. Hiks...


Hikmah yang didapatkan :
  1. Lakukanlah sesuatu yang membahagiakan
  2. Buatlah perencanaan sesederhana apapun itu. "Karena gagal berencana berarti merencanakan gagal"
  3. Nikmati proses, syukuri dan hargailah apapun hasil dari usahamu
  4. Ala bisa karena biasa, ala biasa karena dipaksa

Semoga bisa terus berproses menjadi lebih baik.
Selamat untuk keberhasilan kali ini.
Kamu keren Sita. 
Yeaaaaaaaaaaaaaaaa....





0 komentar:

Posting Komentar