"Harta Berharga"
Film Keluarga Cemara.
Harta yang paling berharga
adalah keluarga..
Istana yang paling indah
adalah..keluarga..
Puisi yang paling bermakna
adalah keluarga
Mutiara tiada tara
adalah..keluarga..
Selamat pagi Emak
Selamat pagi Abah
Mentari hari ini
Berseri indah..
Kisah ini bermula ketika kami mengikuti challenge foto keluarga dalam rangka memperingati Hari Keluarga Nasional ke-28 yang bertema "Keluarga Keren Cegah Stunting". Dengan latar pendidikan kesehatan tentunya tema tersebut bukanlah hal baru. Termasuk bagiku yang pernah beberapa tahun terjun langsung mengamati pertumbuhan dan perkembangan anak Balita. Setiap anakku lahir selalu memperhatikan tumbuh kembangnya dengan tidak pernah absen menimbang anak-anakku di Posyandu.
Kini ketiga anakku telah beranjak menjadi anak-anak dan remaja. Lulusan ASIP. Masa kecilnya sudah lulus imunisasi dan tentunya rutin ditimbang dan diukur. Alhamdulillaah... semuanya berada pada kondisi normal, sehat dan tidak kurang sesuatu apapun.
Memaknai Keluarga
Keluarga adalah unit terkecil dari masyarakat yang terdiri atas kepala keluarga dan beberapa orang yang terkumpul dan tinggal di suatu tempat di bawah suatu atap dalam keadaan saling ketergantungan.
Itu artinya kami berlima terdiri dari Ayah, Ibu,dan tiga anak berada di satu atap yang sama merupakan satu keluarga. Berada di satu atap yang sama bukan berarti memiliki sifat yang sama. Karena pada hakikatnya beda kepala maka berbeda pula sifatnya. Beranjak dari sanalah kami berazam untuk menciptakan keluarga sebagai lingkup yang Sakinah Mawaddah wa Rahmah. Langkah yang kami tempuh adalah dengan menyatukan visi dan misi keluarga. Sehingga betapapun berbeda sifat kami, ketika kita memiliki tujuan yang sama maka kita akan tetap terarah.
Visi dan Misi Keluarga
Sebetulnya untuk hal detil kami belum pernah membicarakan hal ini. Mengingat selepas Ramadhan kemarin intensitas kebersamaan kami semakin terjaga, arah yang kami tujupun seperti terlihat semakin terang.
Sakinah
Membangun keluarga sakinah dengan penuh dengan kasih sayang adalah cita-cita terbesar kami. Sakinah berarti tentram. Tentram karena berada dalam keridhoan Allah SWT.
Mengapa sakinah menjadi visi besar keluarga kami, hal ini muncul setelah penelusuran masa lalu kami yang penuh dengan kondisi Inner Childs. Terlalu banyak pengalaman tidak menyenangkan pada masa lalu kami. Sehingga kedepannya kami berharap bisa menciptakan sakinah, penuh kedamaian dalam membersamai anak-anak kami. Dan kini kami sudah memulainya dengan bersandar pada kebersamaan meruntinkan kajian-kajian ilmu di meja peradaban rumah kami.
Mawaddah
Mawaddah berasal dari bahasa Arab wadda yang berarti rasa sayang, cinta yang membara, atau menggebu.
Harapannya keluarga kami bisa dipenuhi dengan cinta kasih. Karena kami meyakini akan Allah SWT memiliki sifat Maha Pengasih dan Maha Penyayang. Tidak semata Allah SWT memiliki tersebut kecuali untuk kita sebagai makhluknya saling mencintai dan menyayangi.
Wa Rahmah
Rahmah dapat diartikan sebagai kasih, ampunan, rahmat, rezeki, dan karunia dari Allah SWT.
Disini Allah kembali menegaskan untuk menciptakan keluarga yang penuh dengan rasa saling menyayangi. Karena Allah SWT tidak menginginkan hambanya saling membenci.
0 komentar:
Posting Komentar